Hal Hal penghambat penyusunan dokumen Lingkungan AMDAL
Hal Hal penghambat penyusunan dokumen Lingkungan AMDAL – Ketika sedang mulai mempersiapkan segala kebutuhan untuk mengurus ijin lingkungan ada banyak sekali hal yang bisa menghambat kelancaran penyusunan dokumen yaitu mulai dari Belum tersedianya dokumen perencanaan teknis dan administrasi yang sudah jelas, Tim penyusun dokumen tidak kompeten,Tim Komisi Penilai Dokumen Lingkungan kurang kompeten,Perubahan kebijakan menyangkut peraturan dan perundangan,Kondisi force major yang memaksa rencana kegiatan untuk dihentikan atau dibatalkan.
Lancar tidaknya pekerjaan tergantung pada ketersediaannya dokumen lingkungan yang telah di tetapkan dan menjadi penunjang dalam keberhasilan penyusunan dokumen lingkungan. Rencana kegiatan yang yang masih mengambang selain menyulitkan dalam memperkirakan dampak yang akan terjadi juga menyulitkan dalam membuat alternative alternative pengelolaan dampak yang mungkin timbul. Kondisi ini sering terjadi pada proyek-proyek pemerintah yang bersifat mendesak. Rencana kegiatan pada umumnya dituangkan dalam bentuk dokumen studi kelayakan, dokumen masterplan, , dokumen perencanan detil/DED, atau dokumen perencanaan lainnya.
Banyak sekali pengurus ijin lingkungan yang belum berkompenten dibidangnya sudah mulai dipekerjakan. Kurangnya Tenaga ahli dalam bidang yang bersangkutan serta pengalaman yang kurang pada seorang pekerja yang ditunjuk menjadi ketua tim penyusun dokumen AMDAL atau sebagai anggota tim penyusun dokumen amdal sangat terbatas. Pada proyek tertentu yang bersifat khusus sering membuuhkan spesifikasi tenaga ahli yang bersifat khusus pula. Dalam sebuah studi penyusunan dokumen yang sangat komplek dan rumit juga dibutuhkan keberadaan tenaga ahli yang banyak pula sesuai dengan tingkat kompleksitas pekerjaan dan tingkat kerumitan atas permasalahan-permasalahan yang ada pula. Hal ini seringkali menimbulkan pembengkakan biaya anggaran dalam studi penyusunan dokumen AMDAL, sehingga biaya dalam studi AMDAL sangat bervarisasi sangat tergantung ari tingkat kompleksitas dampak yang diperkirakan akan muncul akibat berlangsungnya kegiatan. Ketidaksesuaian dalam penyusunan tim ahli seringkali menimbulkan gangguan kelancaran dalam proses studi amdal yang dapat berakibat molornya jadwal pelaksanaan dari yang seharusnya atau penundaaan kegiatan studi amdal.
Demikianlah ulasan tentang Hal Hal penghambat penyusunan dokumen Lingkungan AMDAL Semoga bermanfaat untuk anda.